Dukung Timnas U 23 di Semifinal AFC 2024 Polres Melawi Adakan Nonton Bareng.
MELDANEWSINLINE.ID
Piala Asia U-23 2024 tinggal menyisakan empat laga lagi; ada dua partai di babak semifinal, yang dilanjutkan dengan partai perebutan tempat ketiga dan laga final.
Masyarakat penggemar sepak bola di Indonesia selalu memperbincangkan keberhasilan timnas indonesia yang merupakan tim debutan dan peserta AFC dengan ranking terendah berada di ranking ke 134 dunia yang berada di grup A yaitu tuan rumah Qatar, Australia, Yordania dan Indonesia.
Dengan perjuangan yang gigih tanfa lelah dibawah asuhan pelatih asal korea selatan Sintaiyong timnas dengan julukan garuda muda mereka mampu masuk ke babak 8 besar meskipun takluk di tangan tuan rumah Qatar dengan skor akhir 0-2 namun di pertandingan kedua mereka mampu menaklukkan timnas Australia dengan skors tipis 1-0 dan menaklukkan timnas Yordania dengan telak dan meyakinkan dengan skors 4-1 sehingga menempati posisi roner up dengan poin 6.
"Di babak selanjutnya yaitu timnas indonesia U 23 harus berhadapan dengan raksasa asia yaitu korea selatan", meskipun bicara tentang ranking bak langit dan bumi korea selatan berada di ranking 25 dunia sementara Indonesia jauh di bawah yaitu peringkat ke 134 dunia namun dengan perjuangan tanfa menyerah dan bersusah payah dengan bermain selama 120 menit akhirnya timnas indonesia menang adu pinalti dengan skors 11-10 untuk timnas indonesia.
Piala Asia U-23 2024 tinggal menyisakan empat laga lagi; ada dua partai di babak semifinal, yang dilanjutkan dengan partai perebutan tempat ketiga dan laga final.
Kedua partai semifinal akan dimainkan pada tanggal 29 April 2024. Setelah itu perebutan posisi ketiga dimainkan pada tanggal 2 Mei 2024. Sedangkan final Piala Asia U-23 2024 dipertandingkan tanggal 3 Mei 2024.
Kapolres Melawi AKBP Muhammad Syafi'i melaui pamflet mengajak masyarakat pecinta bola khususnya timnas indonesia U23 untuk nonton bareng bersama Polres lokasi bundaran tugu melalui Videotron.
Adanya nonton bareng tersebut adalah bentuk dukungan kita kepada timnas dan kecintaan kepada negara indonesia.
Penulis :Jumain
0 Komentar