Sijago Merah Mengamuk 2 Rumah Warga Hangus Terbakar.

Sijago Merah Mengamuk 2 Rumah Warga Hangus Terbakar. 


MELDANEWSONLINE.ID 
TEMBILAHAN ,-Dini hari, dua rumah di Jalan Pangeran Hidayat RT 06 RW 07, Kelurahan Tembilahan Hilir, Kecamatan Tembilahan hangus terbakar api, pada Selasa 23 Januari 2024.


Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Drs, Nursal Sulaiman, mengungkapkan, bahwa peristiwa kebakaran itu terjadi pada pukul : 03.30 Wib yang diduga berasal dari kompor gas.


Mantan Camat Mandah itu mengatakan, pemilik rumah yang terbuat dari kayu dan papan Ambok Tri (38) sementara pemilik rumah semi permanen Kurdi (50). Kemudian, dia menjelaskan, bahwa kronologis kejadian, saat itu Ida (istri dari Ambok Tri, red) yang berjualan sarapan pagi pada pukul 04.20 menghidupkan kompor Gas untuk memasak tiba-tiba api muncul dari selang regulator dan membesar di sekitar tabung Gas.


"Ibu Ida panik berusaha memadamkan api dengan kain Basah tapi Api terlanjur Membesar, bu Ida berusaha meminta pertolongan warga dan menghubungi pemadam kebakaran," katanya.


Mendapatkan laporan dari warga, Tim Reaksi Cepat (TRC) Damkar Inhil turun langsung memadamkan api yang dibantu SATREDKAR PADUPAI, dan SATREDKAR PSMTI.


"Ada 2 mobil yang diturunkan dan 20 personil Damkar untuk memadamkan api, alhamdulilah api berhasil dipadamkan 05.45 wib," sebutnya.


Terakhir, Plt Kepala Disdukpencapil Kabupaten Inhil itu juga menerangkan, bahwa dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa dan kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.


"Tidak ada korban luka dan korban jiwa sementara untuk kerugian ditaksir kan mencapai +- Rp. 400.000.000," pungkasnya.(*Mhd)

Posting Komentar

0 Komentar