Mari Ikuti dan Sukseskan Karnaval Perahu Hias Idul Fitri 1.Syawal 1444 Hijriah 23 April 2023 Masehi.

Meldanewsonline.id-Dalam rangka memeriahkan hari raya idulfitri 1 syawal 1444 H LPM(Laskar Ppemuda Melayu ) Kabupaten Melawi menggelar perlombaan Perahu hias.
Pergelaran perahu tersebut adalah sebagai ganti dari kebiasaan masyarakat muslim kabupaten melawi ketika lebaran atau tepatnya selesai melaksanakan sholat ied seperti  perang perangan menggunakan meriam bambu atau karbit.
Setelah beberapa tahun terakhir budaya tersebut mengalami pergeseran nilai sehingga berubah menjadi perang petasan sementara perang petasan itu sendiri sangat membahayakan selain berbahaya buat penonton dan berbahaya bagi peserta ataupun pelaku itu sendiri.

Mengingat bahayanya jika dilaksanakan perang petasan maka pada hari raya tahun 1443 yang lalu merobah tradisi perang petasan menjadi karnafal perahu hias( Lomba Perahu Hias).
Tujuan diadakan acara tersebut pertama adalah untuk menjalin hubungan silaturahmi sesama dan memerintahkan hari kemenangan yaitu hari raya idulfitri dan ajang tersebut sekaligus menjadikan ajang tersebut sebagai wisata relegius dan gratis bagi para pengunjung.

Karnafal tersebut akan memperebutkan total hadiah sebesar Rp.10.000.000(Sepuluh Juta Rupiah)
Terdiri dari perahu motor dan spid boat masing masing kategori yaitu dihitung juara satu dua dan juara tiga.(red)

Posting Komentar

0 Komentar