Deden Agustiar Sabran : Gebyar Ramadhan Berkah untuk meningkatkan Iman dan Taqwa


WWW.MELDANEWSONLINE.ID-
-KALTENG - Memasuki pertengahan bulan Ramadhan, Anggota DPR RI, H Agustiar Sabran, S. Kom bekerjasama  dengan Organisasi kemasyarakatan dan kepemudaan Kalimantan Tengah melaksanakan Gebyar Ramadhan Berkah Jilid III tahun 1444 H/2023 M. 

Pembukaan Gebyar Ramadhan berkah ini dilaksanakan di halaman Masjid Raya Darussalam, jalan G. Obos induk Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah. Rabu (05/04/23) 

Ketua panitia Gebyar Ramadhan berkah jilid III, Deden Agustiar Sabran, S.H Mengatakan acara ini dapat terlaksana atas dukungan penuh oleh Anggota DPR- RI Agustiar Sabran dan organisasi kemasyarakatan yang ada di Provinsi Kalimantan Tengah. 

"Tujuan diadakannya gebyar Ramadhan Berkah ini untuk meningkatkan iman dan taqwa, dan juga menjadi ajang silaturahmi antar Organisasi kemasyarakatan di provinsi Kalimantan Tengah serta mencari santri-santri" Ucapnya. 

Deden juga menjelaskan acara ini dilaksanakan dari tanggal 5-9 april di halaman masjid raya Darussalam dan sumber dana gebyar Ramadhan Berkah jilid III ini dari dukungan penuh Anggota DPR-RI daerah pemilihan wilayah Kalimantan Tengah H Agustiar Sabran. 

Wakil ketua DAD Kalteng Wahyudi F. Dirun acara gebyar ini sangat luar biasa karena dari tahun 2021. Gebyar ini diinisiasi oleh agustiar sabran dan didukung oleh organisasi islam serta organisasi masyarakat di Kalteng

"Kami bangga dengan agustiar sabran karena dia menghormati keragaman dengan menjunjung tinggi falsafah huma betang, salah satunya  dengan diadakannya gebyar Ramadhan berkah ini, " Pungkas Wahyudi.

Posting Komentar

0 Komentar