Pemerintah Kabupaten Melawi Bekerjasama dengan PERUM BULOG Laksanakan Operasi Pasar Murah untuk Tekan Inflasi

Meldanewsonline.id – Operasi pasar murah menjadi salah satu langkah strategis menekan laju inflasi, dan menjaga stabilitas harga komoditas bahan pokok yang saat ini sebagian diantaranya melambung tinggi.

Demikian hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan  (KUKMP) Kabupaten Melawi  Paulus, usai membuka kegiatan operasi pasar murah, di Jalan Markasan Desa Tanjung Niaga  Kecamat Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi  selasa (31/01/2023).

"Dikatakan Faulus", digelarnya pasar murah itu adalah dalam rangka menekan dan menstabilkan harga komoditas yang saat ini melambung tinggi dan berkontribusi menyebabkan inflasi.

“Operasi pasar ini diharapkan dapat membantu warga ekonomi menengah ke bawah, guna mendapat bahan pangan dengan murah dan terjangkau. Selain itu operasi pasar ini untuk menekan inflasi di Kabupaten Melawi ,”ujarnya.

Paulus menyampaikan  operasi pasar murah dilaksanakan oleh dinas KUKMP Kabupaten Melawi bekerja sama dengan PERUM BULOG Kabupaten Sintang tutupnya (711321=)

Posting Komentar

0 Komentar