Kapolsek Mauk Bersama Danramil 09/Mauk Giat Pengecekan dan Persiapan CSS XX Tahun 2022

Tanggerang, Meldanewsonline.id 
Kapolsek Mauk Polresta Tangerang AKP Yono Taryono,SH bersama Danramil 09 Mauk Kapten. Inf. Dwi Saputro melaksanakan peninjauan dan pengecekan kesiapan dalam rangka rencana kunjungan lapangan City Sanitation Summit (CSS) XX Tahun 2022 oleh AKKOPSI (Aliansi Kabupaten Kota Peduli Sanitasi) ke Kantor Kecamatan Mauk dan Ketapang Urban Aquaculture Ekowisata Mangrove di Kampung Pelelangan Desa Ketapang, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang. Senin (05/09/2022).

Kapolsek Mauk AKP Yono Taryono,SH menjelaskan, pengecekan dan peninjauan dalam rangka kesiap siagaan menyambut para tamu dalam kegiatan CSS XX tahun 2022 dari berbagai kepala daerah di seluruh Indonesia. Maka kepada anggota agar dapat bekerja semaksimal mungkin untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif

"Polri bersama TNI siap menjaga keamanan dan ketertiban kegiatan CSS XX 2022 di Aquaculture Ketapang Mauk," tegas Kapolsek Mauk.

"Kami berharap kegiatan tersebut berjalan dengan aman, lancar dan kondusif," pungkasnya.

Posting Komentar

0 Komentar