Meldanewsonline.com
Melawi-Kalbar. Dengan semangat juang yang tinggi sebagai generasi penerus bangsa Indonesia, selalu menghargai jasa para pahlawan yang telah mempertaruhkan jiwa dan raganya demi kemerdekaan Republik Indonesia, hal ini dilakukan oleh Pemerintah Desa yang ada di Desa Tanjung Tengang Kecamatan Nanga Pinoh menghimbau agar masyarakat menjiwai dan menghargai para pahlawan dengan mengisi pembangunan Indonesia yang lebih baik kedepannya.
Kepala Desa Tanjung Tengang SLAMET HARYANTO saat menyerahkan bantuan perlengkapan olah raga bola kaki dan Volley ball kepada perwakilan warga di empat dusun yaitu dusun 1. (Dedy Sulaiman dusun Tj tengang) 2.( Iskhar dusun sungai putih) 3. (Solikhin natai mawang) 4. *Supriadi Dusun Natai kemantan,17/08/2021.
SLAMET HARYANTO mengungkapkan, "Dengan menyambut dirgahayu Republik Indonesia yang ke 76 ini. saya berharap bangsa Indonesia tangguh dari sumber daya manusia yang di persiapkan dengan matang, sehingga bangsa Indonesia ini khususnya Desa Tanjung Tengang Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi siap menghadapi tantangan dunia global baik saat ini maupun yang akan datang.
SLAMET HARYANTO mengatakan bantuan fasilitas olahraga ini merupakan simbol dari perjuangan dan solidaritas kita bersatu untuk menghadapi tantangan dalam mengisi kemerdekaan semoga perkembangan ekonomi Indonesia semakin maju dan berkembang melalui generasi yang terampil merupakan merupakan cikal bakal pemimpin yang tangguh tutupnya.
Redaksi: Meldanewsonline.com
0 Komentar