*Bupati Melawi Lantik Kepengurusan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Melawi Masa Bakti 2021-2024*



*Bupati Melawi Lantik Kepengurusan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Melawi Masa Bakti 2021-2024*


Meldanewsonline.com 


MELAWI-KALBAR, 

Bupati Melawi H.Dadi Sunarya melantik Kepengurusan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Melawi Masa Bakti 2021 -2024 ,bertempat di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Melawi, Jumat (16/7/21).


Dalam sambutan Ketua Umum Gabungan Organisasi Wanita (GOW) masa bakti 2021-2024 Rima Pramita,S.KM,MM mengatakan bahwa GOW Kabupaten Melawi memiliki kapasitas dan segmen keanggotaan yg sangat penting bagi kemajuan Kabupaten Melawi ,khususnya kemajuan kaum perempuan. Yaitu untuk mengelola potensi yang dimiliki kaum perempuan di Melawi ,oleh karenanya kami mengharapkan komitmen dari kita semua baik para pengurus dan Pemda Kabupaten Melawi dalam membantu berkembangnya Organisasi Wanita di Kabupaten Melawi.



Hal ini sangat diperlukan agar GOW dapat terus melahirkan dan melaksanakan rencana-rencana kerja strategis sehingga pencapaian tujuan dapat menjadi lebih efektif dan efisien.



Hal yg harus terus mendapatkan perhatian dari kita selaku pengurus GOW yg baru adalah masalah pendidikan dan keterampilan kaum perempuan,kasus kekerasaan dalam masyarakat maupun keluarga, meningkatnya jumlah pemakai narkoba dikalangan generasi muda, serta kesehatan ibu hamil dan menyusui ,karena hal tersebut merupakan faktor yg sangat menentukan bagi terciptanya generasi penerus yg berkualitas di masa-masa mendatang.



Sementara Bupati Melawi H. Dadi Sunarya, dalam sambutannya mengatakan ucapan selamat kepada Pengurus Organisasi Wanita (GOW ) yg baru saja dilantik. GOW sebagai wadah organisasi perempuan merupakan organisasi kemasyarakatan perempuan yg mandiri ,memiliki tujuan yg sejalan dengan pembangunan Pemerintah diberbagai bidang yg muaranya adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat seiring dengan peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan anggota GOW.



Keberadaan organisasi" wanita terutama di Kabupaten Melawi ini sangat penting untuk memberikan peran dan kiprah yg positif terhadap kemajuan pembangunan dan kepentingan bangsa terkhusus bagi masyarakat diKabupaten Melawi.



Lanjut Bupati, saya mengajak kepada seluruh pengurus GOW untuk memberikan motivasi dan semangat hidup kepada kaum Perempuan yg mendapat masalah ,supaya mereka tetap eksis dan bisa survey dalam kehidupannya sehingga dapat mengangkat derajat perekonomian, martabat serta harga dirinya.



Kepada seluruh pengurus yg baru saja dilantik untuk bersama-sama bergerak. Karena aset pemberdayaan menjadi aset terpenting dalam spirit pembangunan kita antar organisasi wanita harus saling mendukung saling bersinergi,misalkan bersinergi dengan PKK dalam rangka untuk menurunkan angka kematian ibu dan Anak.



Turut hadir dalam pelantikan tersebut Bupati Melawi H.Dadi Sunarya, Wakil Bupati Melawi Drs Kluisen, Sekretaris Daerah Drs Paulus, Ketua TP PKK Ny. Raisya Sarbina Dadi, SE.,M.A.P , Ketua/Wakil ketua Persit Kartika Candra Kirana ,Gabungan Organisasi Wanita Se-kabupaten Melawi serta Tamu undangan lainnya.



Penulis : Erik.P

Publis   : redaksi meldanewsonline.com

Posting Komentar

0 Komentar