Monitoring Perkembangan Banjir, Bhabinkamtibmas Polsek Putussibau Selatan Juga Sampaikan Pesan Kamtibmas

Monitoring Perkembangan Banjir, Bhabinkamtibmas Polsek Putussibau Selatan Juga Sampaikan Pesan Kamtibmas 


Kapuas Hulu. Kalbar. Meldanews online. com-Monitoring perkembangan banjir di jalan Kalimantan RT 07 s/d RT 09 ( Kampung Teluk Barak ) Kelurahan Kedamin Hilir dilaksanakan oleh Personil Bhabinkamtibmas Polsek Putussibau Selatan dalam rangka deteksi dini dan peringatan dini terhadap gangguan Kamtibmas saat meningkatnya curah hujan, Senin (1/2/2021) 

Bhabinkamtibmas Polsek Putussibau Selatan Bripka Arif Wahyudi bersama  Brigadir Henri dari melaksanakan Monitoring dari Jalan Kalimantan ( Teluk Barak ) Kelurahan Kedamin Hilir mendapati Ketinggian Air : ± 30 - 40 cm berdampak beberapa titik tidak bisa dilalui kendaraan bermotor. 


Dalam monitor tersebut para Bhabinkamtibmas juga melaksanakan himbauan kamtibmas kapada masyarakat untuk selalu waspada terhadap meluapnya air akibat hujan untuk mengamankan harta bendanya seperti kendaraan bermotor, hewan ternak atau perabot rumah tangga. 

Terkait aktivitas anak anak yang suka bermain air disaat banjir Bhabinkamtibmas Bripka Arif menghimbau agar para orang tua dapat mengawasi karena dapat menyebabkan beberapa penyakit bahwa bisa juga memakan korban jiwa tenggelam atau terseret arus air. 



Penulis @murs86

Posting Komentar

0 Komentar