Musrenbang Desa Sayut Tahun 2021 dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah ( RKPD ) Tahun 2022

 Musrenbang Desa Sayut Tahun 2021 dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah ( RKPD ) Tahun 2022 


Kapuas Hulu. Kalbar. Meldanews online. com-Kapolsek Putussibau Selatan Ipda Cahya Purnawan hadiri Musrenbang ( Musyawarah Rencana Pembangunan ) Desa Sayut Tahun 2021 dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah ( RKPD ) Tahun 2022 di Gedung Serba Guna Desa Sayut Jalan Sumadi Sayut RT 02 Dusun Bukit Tangalas Desa Sayut Kecamatan Putussibau Selatan, Senin (25/1/2021) 

Kapolsek Putussibau Selatan Ipda Cahya Purnawan dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa pihak Polsek Putussibau Selatan akan terus mendukung segala inovasi pembangunan desa desa di Kecamatan Putussibau Selatan yang tentu saja telah melalui musyawarah dari tingkat desa yang mengedepankan skala prioritas dan mengharap semua pihak dapat berperan aktif mengawasi, melaksanakan pembangunan dan merawat yang telah dibangun. 


Ipda Cahya juga menyampaikan bahwa pemerintah tetap mengharapkan masyarakat agar memedomani dan mematuhi protokol kesehatan Covid 19 seperti yang telah di sosialisasikan, seperti, menggunakan masker, menghindari kerumunan, mencuci tangan dan sebagainya agar kita semua sehat dan terhindar dari penyakit Covid-19. 

Terkait segala kegiatan masyarakat seperti acara acara adat, pernikahan dan sebagainya Kapolsek menghimbau agar dilaksanakan dengan sederhana yang dihadiri orang terdekat saja dan tidak mengundang tamu dari luar desa karena kita semua tidak mengetahui riwayat perjalanan dan penyakitnya. 



Penulis @murs86

Posting Komentar

0 Komentar