Berikan Rasa Aman Dan Nyaman, Polsek Putussibau Selatan Polres Kapuas Hulu Laksanakan Pengamanan Ibadah

 Berikan Rasa Aman Dan Nyaman, Polsek Putussibau Selatan Polres Kapuas Hulu Laksanakan Pengamanan Ibadah 


Kalbar, Kapuas Hulu ,Meldanews online. com.  Anggota Polsek Putussibau Selatan Polres Kapuas Hulu melaksanakan pengamanan kegiatan ibadah kebaktian di gereja dan rumah ibadah yang ada diwilayah Kecamatan Putussibau Selatan sebagai kegiatan rutin setiap hari, Minggu (15/11/2020)

Seperti biasanya sebelum acara kebaktian dimulai anggota Polsek Putussibau Selatan terlebih dahulu melakukan pengecekan didalam maupun sekitar gereja serta melakukan pengamanan kendaraan dan pengaturan jalan raya untuk menjaga keselamatan anggota jamaah gereja yang berkendara. 


Kapolres Kapuas Hulu AKBP Wedy Mahadi, S.I.K, M.A.P melalui Kapolsek Putussibau Selatan IPDA Cahya Purnawan menegaskan Bahwa pengamanan kegiatan ibadah wajib dilaksanakan oleh anggota kepolisian dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat yang sedang menjalankan ibadah karena hal tersebut sebagai wujud pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat. 




Penulis @murs86

Posting Komentar

0 Komentar