Antisipasi Kecelakaan, Ini Yang Dilakukan Polsek Pengkadan

Kapuas Hulu,www.meldanewsonline.com - Kepolisian Sektor Pengkadan melalui Ka. SPK regu 1 Bripka Peri Yusriansyah melaksanakan pengaturan dan pengamanan didepan SMA Negeri 1 Pengkadan, Kamis (21/2/2019). "Pengaturan lalu lintas tersebut kami lakukan saat jam masuk dan pulang pelajar," kata Bripka Peri Yusriansyah. Bripka Peri Yusriansyah juga mengatakan bahwa ini dilakukan untuk mengantisipasi dan mengimbau kepada para pelajar yang pulang dengan berjalan kaki agar lebih tertib. "Kami imbau agar tidak berjalan beriringan lebih dari dua orang sehingga memakan ruas jalan yang dapat membahayakan keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya," ujar Bripka Peri Yusriansyah. Kapolres Kapuas Hulu AKBP R. Siswo Handoyo, S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Pengkadan Ipda Jaspian mengatakan bahwa pengaturan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polsek Pengkadan. "Harapannya dengan dilakukan pengaturan lalu lintas saat pelajar pulang agar tidak terjadi kemacetan lalu lintas didepan sekolah yang dapat mengganggu kelancaran lalu lintas", tutur Ipda Jaspian. Penulis : Peri Publish Humas Polres KH

Posting Komentar

0 Komentar