Antusias Warga Nasrani Dikabupaten Melawi Dalam Menyambut Hari Perayaan Natal Dan Harga Bahan Pokok Sedikit Mengalami Kenaikan



Www.meldanewsonline.com Melawi tgl 24 desember 2018,H-1 banyak warga nasrani yang ingin membeli kebutuhan untuk acara perayaan natal yang akan berlangsung besok dan maraknya para pedagang yang berjualan kebutuhan untuk perayaan natal disekitar area pasar nanga pinoh. "Dari salah satu keterangan pedagang sembako bon ciung menyatakan bahwa kondisi pasar saat ini masih tetap sama seperti hari-hari biasanya dan harga harga sembako mengalami sedikit kenaikan,adapun barang-barang sembako yang mengalami sedikit kenaikan tersebut adalah telur,tepung,beras dan botol-botol air kemasan berperisa soda,ujar bon ciung. 

"romi warga nasrani nanga pinoh yang turut serta merasakan kenaikan harga-harga sembako yang terjadi dipasar pusat tempat jual beli dinanga pinoh. Sebagai warga romi tidak merasa keberatan dengan kenaikan harga-harga sembako tersebut dihari penyambutan perayaan natal,dikarenakan harga-harga sembako tersebut tidak begitu mengalami perubahan kenaikan dari hari-hari biasanya. 

 "Tampak bahagia dari wajah warga nasrani yang begitu antusias dalam membeli kebutuhan yang akan dipergunakan untuk perayaan natal yang akan berlangsung besok//4WN

Posting Komentar

0 Komentar